Selamat datang di situs resmi Kelompok Informasi Masyarakat Desa Randupitu

Rapat Pleno Undian Nomor Urut Calon Ketua Karang Taruna Desa Randupitu

 



Pada hari Senin, 21 Februari 2023, telah diselenggarakan rapat pleno undian nomor urut calon Ketua Karang Taruna Desa Randupitu. Acara ini dihadiri oleh BPD, Tokoh Masyarakat dan seluruh anggota Karang Taruna Desa Randupitu yang terdiri dari pemuda dan pemudi desa Randupitu.

Rapat pleno dimulai pukul 20.00 WIB dan berlangsung selama sekitar 1,5 jam. Dalam rapat tersebut, terdapat 3 calon yang mendaftar sebagai Ketua Karang Taruna Desa Randupitu. Ketiga calon ini masing-masing memiliki pengalaman dan kompetensi yang berbeda-beda dalam memimpin organisasi Karang Taruna.

Adapun detail kegitannya terlampir sebagai berikut:

Setelah para calon ketua dikenalkan ke peserta yang hadir, dilakukan pengundian nomor urut calon Ketua Karang Taruna Desa Randupitu. Pengundian nomor urut dilakukan secara acak oleh panitia dengan cara mengocok undian yang berisi nomor urut.

Hasil pengundian nomor urut calon Ketua Karang Taruna Desa Randupitu adalah sebagai berikut:

  • Calon nomor urut 1: Bambang Hermanto
  • Calon nomor urut 2: Rizal Rahman
  • Calon nomor urut 3: Akhmad Saifuddin

Setelah pengundian nomor urut selesai dilakukan, acara dilanjutkan dengan sesi Foto-foto untuk dokumentasi kegiatan.

Setelah sesi tanya jawab selesai, dilakukan pemilihan Ketua Karang Taruna dengan menggunakan sistem voting. Setiap anggota Karang Taruna diwajibkan untuk memilih salah satu calon yang dianggap cocok untuk menjadi Ketua Karang Taruna Desa Randupitu.

Setelah itu dilanjutkan sambutan oleh Bapak Suwito selaku BPD Desa Randupitu mengatakan organisasi ini harapan saya nanti bisa berdampak kepada masyarakat secara umum karena apa karang taruna adalah lembaga sosial kemasyarakatan, jadi kalau ingin masuk di Karang Taruna niatnya itu untuk melaksanakan kegiatan sosial masyarakat jangan diniati ini yang lain. Harapan saya tetap bahwasanya karena Karang Taruna adalah lembaga sosial yang bergerak di bidang kemasyarakatan.

Demikianlah hasil dari rapat pleno undian nomor urut calon Ketua Karang Taruna Desa Randupitu. Semoga dengan terpilihnya Ketua yang baru, organisasi Karang Taruna Desa Randupitu dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat desa Randupitu.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama